Sabtu, 06 Oktober 2018

Metode Pembelajaran PQ4R


B.     Metode Pembelajaran PQ4R
Menurut Nawawi (1995:61) metode pada dasarnya adalah cara yang dipergunakan untuk mencapai tujuan. “Suatu metode mengajar yang efektif harus:
1.      Berdasarkan strategi untuk mencapai proses belajar yang efektif,
2.      Membantu anda menemukan dan memahami bagian penting dari materi yang dipelajari,
3.      Membantu anda mengingat bagian-bagian yang penting,  
4.      lebih efisien dari sekedar membaca berkali-kali, dan
5.      mudah dilaksanakan”
(Hiegbel, 1988:103).
         Menurut Arends (1997:244), strategi-strategi atau metode belajar merujuk kepada perilaku dan proses-proses pikiran yang digunakan siswa yang mempengaruhi apa yang dipelajari termasuk ingatan dan proses metakognitif.  Salah satu contoh tujuan metakognitif tradisional yang diharapkan siswa adalah pemahaman suatu wacana dalam sebuah buku. Menurut Weinstein dan Meyer dalam arends (1997:243), “mengajar yang baik mencakup mengajari siswa bagaimana belajar, bagaimana mengingat, bagaimana berpikir, dan bagaimana mendorong diri sendiri”. Salah satu metode yang efektif dalam memahami suatu bacaan dalam suatu materi adalah metode Preview Question Read Recite Review (PQ4R)
         Metode Preview Question Read Recite Review (PQ4R) merupakan salah satu bagian dari strategi elaborasi. Strategi elaborasi adalah strategi penambahan informasi baru dari memori jangka pendek ke memori jangka panjang melalui penciptaan gabungan dan hubungan antara informasi baru dan apa yang telah diketahui. Strategi ini digunakan untuk membantu siswa mengingat apa yang telah siswa baca dan dapat membantu proses belajar mengajar di kelas yang dilaksanakan dengan kegiatan membaca buku (Trianto, 2007:146).
         Metode PQ4R adalah suatu metode mempelajari materi ajar yang meliputi 6 langkah, yaitu Preview atau menyelidiki, Question atau pertanyaan, Read atau membaca,  Reflection atau pemahaman, Recite atau mengucapkan kembali dan Review atau Mengulang. Metode PQ4R efektif untuk siswa-siswa yang lebih dewasa (Adams et al, 1982). Langkah-langkah dalam PQ4R, sebenarnya mendorong siswa menjadi pembaca aktif, kritis, sistematis dan bisa lebih tahan lama mengingat hal-hal penting dalam materi yang dibaca. Metode Preview Question Read Recite Review (PQ4R) dapat memusatkan siswa pada pengorganisasian informasi yang paling baik dan dikenal untuk membantu siswa untuk memahami dan mengingatkan apa yang mereka telah baca  adalah suatu prosedur yang dikenal dengan metode PQ4R (Thomas dan Robinson, 1972) yang berdasarkan pada versi sebelumnya yang dikenal dengan SQ3R yang dikembangkan oleh F.P Robinson (1961). Selain itu, bermakna dan melibatkan siswa pada strategi-strategi lain yang efektif, seperti pengajuan pertanyaan, elaborasi, dan latihan terdistribusi, kesempatan-kesempatan untuk mereview informasi sepanjang waktu tertentu (Anderson, 1990). Metode PQ4R bertujuan untuk:
1.      Menyajikan siswa sebuah pendekatan belajar sistematis.
2.      Memperkenalkan cara belajar yang lebih efisien.
      (Robinson dalam Robert. JT., 1980:86)
Metode pembelajaran Preview Question Read Recite Review (PQ4R) diharapkan dapat memudahkan siswa memahami matematika yang didalamnya banyak terdapat simbol, rumus, maupun notasi. Dengan membaca diharapkan siswa dapat memiliki kemampuan membaca mekanis dan membaca pemahaman. Menurut Slavin (1994) PQ4R merupakan metode yang dapat membantu siswa dalam memahami bacaan dengan memusatkan pada inti bacaan sehingga siswa dapat memahami konsep yang diajarkan kepadanya dan dapat belajar secara bermakna. Hal ini sejalan dengan pendapat Soedarso (1989:58) menyatakan bahwa untuk memahami suatu bacaan tidaklah cukup membaca bahan bacaan begitu saja, akan tetapi perlu mengambil strategi untuk memahami bacaan dan mengingatnya lebih lama.
Membaca tulisan matematika yang berupa bacaan maupun simbol, rumus, ataupun notasi dengan metode Preview Question Read Recite Review (PQ4R) caranya sebagai berikut:
1.      Preview (menyelidiki)
               Preview maksudnya adalah menskim atau mensurvey atau menyelidiki terlebih dahulu materi matematika dengan cara memeriksa judul dan sub judul materi, mengamati tabel, grafik, maupun simbol-simbol yang sifatnya menjelaskan materi. Dengan melakukan survey terhadap bacaan menurut Soedarso (1989:60) pembaca bisa:
a.       Mempercepat menangkap arti.
b.      Mengetahui ide-ide penting.
c.       Mendapatkan minat dan perhatian yang seksama terhadap bacaan.
d.      Memudahkan mengingat lebih banyak dan memahami lebih mudah.
2.      Question (Pertanyaan)
Pengetahuan yang dimiliki siswa dimulai dari rasa keingin tahuan sehingga ia bertanya atau question. Bertanya atau question perlu dilakukan oleh siswa, karena dengan bertanya dan siswa berusaha menjawabnya dapat membangkitkan pola berpikir siswa. Hal ini sesuai dengan pendapat yang dikemukakan oleh Nasution (1982:59) menyatakan bahwa pengertian hanya dapat diperoleh apabila timbul pertanyaan-pertanyaan dan kita berusaha sendiri menjawabnya. Adapun question atau bertanya adalah suatu strategi yang digunakan untuk menganalisis dan mengeksplorasi gagasan-gagasan, pertanyaan-pertanyaan spontan yang diajukan dapat digunakan untuk merangsang siswa berpikir dan berdiskusi. 
Question yang dimaksud dalam penelitian ini adalah mengajukan pertanyaan kepada diri sendiri sebanyak-banyaknya yang jawaban ada pada materi matematika yang dibaca.

3.      Read (Membaca)
Read yang dimaksud dalam penelitian ini adalah membaca secara teliti materi yang diberikan dengan memusatkan perhatian pada pokok pikiran materi dengan memberi tanda pada rumus, simbol maupun istilah yang dianggap penting. Dan pada saat membaca juga pikirkan jawaban pada langkah bertanya atau question sambil mengingat-ingat bagian penting yang sudah ditandai dan bila perlu buat ulangi lagi membaca dan ringkasan.
4.      Reflection (Pemahaman)
Reflection adalah cara berpikir tentang apa yang baru dipelajari atau berpikir ke belakang tentang apa-apa yang baru dipelajari atau apa yang telah dilakukan. Reflection merupakan gambaran terhadap kegiatan atau pengetahuan, respon terhadap kejadian dan aktivitas yang baru saja diterima.
         Reflection yang dimaksud dalam penelitian ini adalah memahami materi yang baru dipelajari dengan cara mengaitkan sub-sub topik dengan konsep-konsep atau prinsip-prinsip yang penting dan mencoba untuk memecahkan masalah-masalah yang ada dalam materi yang dipelajari. Hal ini sependapat dengan teori Gagne pada fase pemanggilan yang menyatakan bahwa siswa berusaha memanggil kembali hasil-hasil dari kegiatan belajar yang telah diperoleh dan disimpan dalam ingatan, baik menyangkut fakta, keterampilan, konsep maupun prinsip. Pemanggilan kembali pengetahuan yang telah diperoleh dilakukan pada saat siswa mengerjakan soal latihan, dimana ia harus mengingat kembali berbagai hal yang telah ia pelajari (Depdiknas, 2004:16). Oleh sebab itu, pada langkah Reflection, peneliti memberikan Lembar Kerja Siswa (LKS) untuk mengetahui pemahaman siswa pada materi yang diberikan.
5.      Recite (Mengucapkan Kembali)
         Recite yang maksudnya dalam penelitian ini adalah mengucapkan kembali materi dengan menyatakan hal-hal penting yang ada dalam materi dengan cara memberi jawaban terhadap pertanyaan yang timbul pada saat membaca materi tersebut tanpa melihat atau membaca materi dan dapat membuat ringkasan dengan kalimat sendiri. Menurut Nasutian (1982:67) mengatakan manfaat recite dalam membaca adalah:
a.       Membangkitkan aktivitas.
b.      Memberi latihan untuk mengingat materi.
c.       Merupakan tes untuk menyelidiki sampai di mana bahan dikuasai.
d.      Menunjukkan kekurangan agar diperbaiki.
5.      Review (Mengulangi)
Review yang dimaksud dalam penelitian ini adalah mengulangi apa yang telah dibaca secara keseluruhan dengan cara menceritakan kembali secara garis besar dan berurutan isi materi dan memeriksa tulisan matematika sesuai dengan ringkasan yang telah dibuat. Apabila mengalami kesulitan dalam menceritakan atau menguraikan materi, baca kembali materi tanpa membaca ulang materi tersebut secara keseluruhan hanya hal-hal penting dari materi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PENGERTIAN DAN LANGKAH-LANGKAH MODEL/METODE/STRATEGI PEMBELAJARAN 1.     Pengertian Model Pembelajaran Istilah model pembela...